PIPA TRANSMISI PAMSIMAS KENA BENCANA

  • Mar 05, 2024
  • Edy purwanto
  • LINGKUP POKMAS

Bantarwaru, minggu 25 Pebruari 2024 wilayah Kecamatan Salem dan Kecamatan Bantarkawung intensitas hujan tinggi bersamaan petir dan angin mulai sekitar jam 15.00 WIB sampai 02 .00 WIB. Menurut informasi untuk wilayah Kecamatan Salem ada tiga Desa yang longsor dan tanah bergerak yang mengakibatkan jalur/jalan penghubung antar Desa banyak yang putus adapun tiga desa tersebut antara lain Desa Ciputih, Desa Gendoang dan Desa Kadu manis. Untuk Wilayah Kecamatan Bantarkawung khususnya untuk jalur pipa air bersih yang mayoritas sumber mata air di pegunungan dengan jarak mata air ke bak penampung 9.600 m dengan panjang pipa 6.000 m di lokasi tebing - tebing yang mana tatkala terjadi hujan dengan intensitas tinggi dan durasi cukup lama sering terjadi longsor, begitu halnya kejadian di minggu kemarin ada emapat desa yang jalur pipa yang kena longsor diantaranya Desa Bantarwaru, Desa Sindangwangi, Desa Bangbayang dan Desa Pengarasan. PAMSIMAS Al barid Desa Bantarwaru sendiri mengalami kerusakan cukup parah karena ada 12 titik kelongsoran dan tanah bergerak sehingga mengalami kerugian kisaran Rp 75 jt dan selama perbaikan sementara kebutuhan air bersih layak konsumsi masyarakat Desa Bantarwaru terkendala meski demikian Ketua ( Bpk. Edy purwanto ) beserta jajaranya Bpk Abdu Ajid, Bpk Salim dan Bpk Dasam penuh semangat dan tanggung jawab sebagai pengurus secara kontinyu melakukan perbaikan baik penyambungan maupun relokasi pipa serta jembatan pipa yang putus baik kena longsor maupun yang terbawa arus sungai Ci gunung.

Ketua PAMSIMAS Al barid Desa Bantarwaru dan jajarannya memohon maaf kesemua warga masyarakat Desa Bantarwaru atas kejadian ini yang mengakibatkan penyediaan air layak konsumsi terganggu.